Apa yang terpikirkan oleh anda begitu anda mendengar kata kehidupan?
Pernahkah anda berpikir "bagaimana kehidupan saya selanjutnya setelah saya mengalami fase sebelum sekarang"?
Proses dari cabang bayi menuju bayi
Balita
Masa kanak-kanak
Remaja
Dewasa
Kemudian manusia mengambil keputusan untuk menjalani kehidupan selanjutnya, apakah ia akan meneruskan garis keturunannya atau tidak.
Hingga pada akhirnya manusia akan menjalani akhir dari kehidupannya
Sadarkah kita bahwa kehidupan ini berlalu begitu cepat? Pada akhirnya kita akan kembali kepada Sang Pencipta.(Ketakutan akan hal ini menurut saya adalah wajar, saat menulis ini pun saya merasa takut :D )
Mungkin untuk pembahasan kali ini saya ingin menekankan pada makna kehidupan yang kita jalani.
- Hidup ini mengalami evolusi seperti; muda - tua,miskin - kaya, hitam - putih, susah - senang dll.
- Hidup ini tidak bisa kita arungi seorang diri; seorang Ibu mengandung anaknya selama 9 bulan, kehidupan sosial, hidup bermasyarakat.
Jangan cepat merasa puas atas hasil yang anda raih saat ini.-diatas langit masih ada langit-
Jangan merasa terpuruk oleh keadaan anda saat ini.-roda itu berputar-
Jangan merasa sendiri atau terasing dari kehidupan ini.-Manusia adalah mahluk sosial-
Kisah kali ini saya terinspirasi oleh Video Klip Greeeen - Kiseki. Awalnya saya hanya akan membahas tentang "bahwa manusia itu tidak sendiri",tapi entah mengapa pada akhirnya saya membahas tentang "kehidupan" :)
Hidup ini pilihan, takdir kita memang sudah ditentukan namun nasib kita bisa kita tentukan sendiri dengan terus berikhtiar dan berusaha. Manusia hanya bisa berencana, Allah SWT lah yang akan menentukan.
My Mom Quotes :: "Kesulitan atau Kepedihan yang dirasakan oleh manusia memang terlihat menyakitkan bagi manusia itu, namun kita tidak mengetahui rencana Allah SWT. Belum tentu apa yang kita bilang buruk saat ini,buruk di mata Allah SWT. Kesulitan adalah awal dari sebuah keberhasilan yang tertunda" Love you Mom <3 <3 <3
Sekarang hanya tergantung pada anda untuk bagaimana menyikapi dan menjalani kehidupan yang sudah ada saat ini :) :)
Photos : Googling,My documents,Anggrhinoue/photoworks,Ruli Amrulah's blog










GOOD POSTING IQOH !!!! \m/
ReplyDeleteini bisa jadi sebuah renungan untuk kita semua :)
ReplyDeletebtw gw juga pernah posting yang ada hubungannya sama video klip itu, hohoho~
ReplyDelete