![]() |
| Matcha Pound Cake |
Kata Maccha atau Matcha mungkin sudah tidak asing lagi bagi warga Jakarta ataupun masyarakat Indonesia. Matcha adalah bubuk teh hijau yang biasa digunakan untuk upacara minum teh di Jepang ataupun Cina. Seiring dengan perkembangan zaman, bubuk teh hijau sudah dimodifikasikan untuk kue,es serut,minuman, mochi dll.
Rasanya yang pahit tidak menyulutkan semangat pecinta makanan manis untuk mencicipi Matcha.Hari ini saya menemukan Matcha yang dimodifikasi ke dalam bolu dan es krim.
Rasa dari Matcha pound cake ini manis, tetapi manis yang ditawarkan tidak terlalu manis sekali,dengan adonan bolu yang lembut dan kacang merah yang manis kombinasi manisnya sangat sesuai dengan lidah orang Indonesia :D. Jika anda merasa terlalu manis, tidak perlu khawatir karena buah jeruk, kiwi, dan strawberry yang disajikan sebagai pemanis bisa dijadikan penetral dalam mulut anda =D karena buah-buah yang disajikan rasanya sedikit asam tetapi segar :D :D.
![]() |
| Green Fujiyama |
Berikutnya adalah Matcha yang dimodifikasikan ke dalam es krim. Dari namanya saja sudah terkesan "Jepang sekali". yap Fujiyama yang berarti Gunung Fuji sangat mewakili sebagai simbol Negara Jepang.
Green Fujiyama =3 =3 ... Tidak terlalu manis dan tidak terlalu pahit,cocok bagi anda yang tidak terlalu menyukai makanan manis..rasanya pas :D ... dengan topping mochi yang tidak mempunyai rasa, dan kacang merah yang manis menyeimbangkan rasa dari es krim green tea yang "pas" =)
Kedua makanan ini bisa anda dapatkan di restoran Shabu Shabu House Grand Indonesia, West Mall lantai 3A. Untuk harga Matcha pound cake Rp 38.000 sedangkan Green fujiyama Rp 28.000. Jangan lupa untuk mengajak keluarga anda makan bersama :D :D.
nb : porsi dari green fujiyama bisa untuk 2 orang =D


